10 Cara Bayar BPJS Kesehatan Lewat ATM BNI Lengkap + Gambar

Cara Bayar BPJS Kesehatan Lewat ATM BNI

" Mau bayar tagihan BPJS Kesehatan tapi Nggap pengin ribet!! Apa bisa bayar BPJS Kesehatan lewat ATM BNI? Tentu saja bisa Sob!! "


Bayar BPJS Kesehatan - Pasti kamu pernah mengalami, lagi asik di jalan ehh tiba - tiba inget belum bayar iuran BPJS. Mau ke Kantor Cabang males ngantri, mau ke Bank apalagi pasti tambah ribet, ngantri lah, isi ini itulah, nggak ada waktu juga sih.


Lalu Apa bisa Bayar iuran BPJS Kesehatan lewat ATM BNI?


Lah!! Ya bisa bro. Sekarang kan jaman udah canggih, teknologi dah maju jadi kamu nggak perlu lagi  tuh ribet mondar mandir ke kantor BPJS apa ke Bank kalo hanya sekedar membayar iuran BPJS Kesehatan.


Sekarang Bayar BPJS bisa loh!! Lewat ATM BNI, jadi kamu nggak perlu lagi tuh ribet harus ke kantor cabang apalagi harus ngantri lama di Bank.


Mau tahu gimana Caranya? Yuks simak Langkah - langkahnya!!


1. Masukan Kartu ATM BNI lalu input PIN ATM

Input PIN ATM


2. Pilih "Menu Lain"

Menu lain


3. Selanjutnya pilih "Menu Pembayaran"

Pembayaran


4. Pilih "Menu Berikutnya" dan cari "JKN/BPJS Kesehatan"

pilih BPJS Kesehatan


5. Selanjutnya "Masukan Nomor Pembayaran". Nomor pembayaran terdiri dari (Kode Bayar BNI + 11 angka terakhir Nomor BPJS Anda). Nomor Kode Bayar adalah 88888, Contoh : Nomor BPJS Anda 0001234567899 maka penulisannya 8888801234557899. Jika sudah "Tekan Benar".

Masukan Nomor Pembayaran


6. Selanjutnya pilih jumlah bulan yang akan kamu bayar, lalu "Tekan Ya".

Pilih jumlah bulan


7. Silakan "Konfirmasi pembayaran" anda (jumlah tagihan, nama peserta dan data lainnya).

Konfirmasi Pembayaran


8. Kemudian pilih "Jenis Rekening" yang akan kamu gunakan (Giro/Tabungan/Kartu Kredit).

Pilih Jenis Rekening


9. Selamat Transaksi telah selesai.


Baca Juga :


10 Cara Bayar BPJS Kesehatan lewat BCA mobile

[Panduan] Cara Bayar BPJS Kesehatan Via Internet Banking BRI

[Panduan] Cara Bayar BPJS Kesehatan Lewat Mobile Banking BRI



Apa Fungsi BPJS Kesehatan?


Sesuai Undang Undang BPJS berfungsi sebagai penyelenggara program jaminan kesehatan secara nasional berdasarkan prinsip asuransi sosial dengan tujuan untuk menjamin peserta memperoleh pemeliharaan kesehatan.


Apa Tugas BPJS Kesehatan?


Saat melaksanakan fungsi seperti yang diatur dalam UU, BPJS bertugas untuk :

  1. Melakukan atau menerima pendaftaran peserta BPJS
  2. Mengumpulkan iuran bulanan dari pesrta atau pemberi kerja
  3. Menerima bantuan iuran dari pemerintah
  4. Mengelola Dana untuk kepentingan peserta
  5. Mengelola serta Mengumpulkan data peserta program jaminan sosial
  6. Membiayai peserta dengan pelayanan kesehatan sesuai dengan ketentuan program jaminan sosial
  7. Memberikan informasi kepada masyarakat mengenai penyelenggaraan program jaminan sosial


FAQ Tentang Cara Membayar BPJS Kesehatan lewat ATM BNI


Berapa Biaya Admin Bayar BPJS Kesehatan lewat ATM BNI?

Bila kamu membayar lewat Bank misalnya Bank BNI maka akan dikenakan biaya adiministrasi sebesar Rp. 2.500,-. Biaya tersebut sama seperti saat Membayar melalui Tokopedia, Bukalapak, aplikasi Go-JEK, Alfamart maupun Indomart.


Apa perbedaan Nomor Peserta dengan Nomor Pembayaran BPJS?

Nomor peserta adalah deretan angka yang tertera pada kartu BPJS, sedangkan nomor pembayaran terdiri dari (Kode Bayar + 11 angka terakhir Nomor Kartu Peserta BPJS). Contoh : 8888801234567899.


Apa bisa bayar BPJS Kesehatan lewat ATM dengan Kartu Kredit BNI?

Bisa. Silakan pilih jenis rekening yang akan digunakan untuk pembayaran. Nantinya akan ada 3 (tiga) pilihan yakni (Giro / Tabungan / Kartu Kredit).


Cara bayar BPJS satu keluarga lewat ATM BNI?

Kamu bisa membayar iuran satu persatu untuk setiap Kartu Peserta melalui ATM BNI. Namun sangat disarankan bila ingin langsung satu keluarga (misal 4 orang) sebaiknya daftarkan fasilitas pembayaran autodebet dari Bank BNI.


Apa bisa Bayar BPJS Lewat BNI SMS Banking?

Tentu saja bisa. Silakan masukan format SMS berikut PAY(spasi)BPJSKES(spasi)Nomor ID BPJS(spasi)Jumlah Bulan Pembayaran. Selanjutnya kirim ke 3346. Pastikan nomor telepon Anda memiliki pulsa yang cukup, biaya SMS Banking BNI adalah Rp. 500.