√ 10+ Cara Transfer BRI ke BRI Syariah : Mobile Banking & SMS

Cara Transfer BRI ke BRI Syariah


" Saya nasabah Bank BRI konvensional, Kemarin coba transfer dari BRI ke BRI Syariah lewat SMS Banking. Kode Bank sudah benar tapi Transaksi Gagal, dicoba beberapa kali tetap juga gagal. Apa yang salah? Apa pula penyebabnya? Berapa Kode Bank BRI Syariah? "


Cara Transfer BRI ke BRI Syariah – Antara Bank BRI dengan BRI Syariah sebenarnya memang masih dalam satu naungan, namun keduanya tetap berbeda instansi. Jadi keduanya memiliki Kode Bank yang berbeda dan kode tersebut digunakan saat transfer satu sama lain.


Tidak hanya itu, saat transfer ke BRI Syariah temen - temen juga akan dikenakan biaya administrasi, saat ini sekitar Rp. 6.500,- . Mungkin temen - temen sempat berpikir, padahal masih satu Brand tapi tetap ada biaya admin.


Yups!! seperti yang sudah mimin jelaskan diatas, antara BRI dan BRI Syariah diurus oleh dua perusahaan yang berbeda. Dan biaya admin sudah menjadi kebijakan masing - masing bank, Jadi bila ada pertanyaan terkait gagal transfer ke BRI Syariah bisa jadi salah satu penyebabnya Saldo tidak mencukupi setelah dikurangi biaya admin atau Kode Bank yang temen - temen masukan salah.



1. Cara Transfer BRI ke BRI Syariah via Mobile Banking

Cara Transfer BRI ke BRI Syariah via Mobile Banking


Mobile Banking merupakan layanan e-banking yang paling banyak digunakan saat ini. Ada banyak kelebihan dibandingkan layanan e-banking lainnya. Selain simple, Mobile Banking dapat temen - temen akses melalui Smartphone lewat Aplikasi yakni BRI mobile. Dengan BRI mobile temen - temen bisa transfer, cek saldo, cek mutasi dan masih banyak lainnya.


Lalu Bagaimana Cara Transfer BRI ke BRI Syariah via Mobile Banking?

  1. Silakan buka aplikasi BRI mobile lalu pilih menu Mobile Banking BRI.
  2. Pada menu utama silakan pilih Transfer.
  3. Selanjutnya pilih jenis transfer BRI dan pilih Bank Lain.
  4. Pada halaman selanjutnya tap Jenis Transaksi dan pilih Dengan Konfirmasi. Pilih juga Kode Bank BRI Syariah, dimana Kode Transfer BRI Syariah adalah 422.
  5. Selanjutnya masukan Nomor Rekening Tujuan dan Jumlah nominal uang yang akan dikirim.
  6. Sebelumnya silakan Cek terlebih dahulu Nomor Rekening Tujuan dan Jumlah Nominal tersebut, bila sudah benar silakan Klik " OK ".
  7. Selanjutnya silakan masukan PIN Mobile Banking BRI Anda lalu Klik " SEND ".
  8. Klik " OK " untuk menerima Konfirmasi SMS.
  9. Nantinya temen - temen akan menerima SMS  dari 3300. Selanjutnya konfirmasi transfer dengan ketik YA (spasi) Kode Transaksi,

    kode tersebut telah tertera pada SMS yang kamu terima.
  10. Silakan " Kirim SMS " untuk melanjutkan Transaksi.
  11. Selamat Transaksi telah Berhasil, nantinya akan ada balasan dengan pemberitahuan bahwa Transaksi telah Berhasil.


2. Cara Transfer BRI ke BRI Syariah lewat SMS Banking

Cara Transfer BRI ke BRI Syariah lewat SMS


Cara kedua bisa melalui SMS Banking, Dibandingkan Mobile Banking tentu layanan SMS Banking lebih simple dan cepat tanpa memerlukan Smartphone yang canggih.


Berikut ini Langkah - langkah Cara Transfer BRI ke BRI Syariah lewat SMS Banking :

  1. Silakan Buka Menu Pesan pada Smartphone Anda.
  2. Selanjutnya masukan Format SMS, silakan ketik TRANSFER <spasi> KodeBankTujuan + NomorRekeningTujuan <spasi> Nominal <spasi> PIN. Kode Bank BRI Syariah adalah 422, Contoh : TRANSFER 422320040100542150 500000 123456. Setelah itu kirim SMS ke 3300. * penulisan harus huruf besar / kapital.
  3. Nantinya akan ada notifikasi yang dikirim oleh sistem dari 3300. Terlebih dahulu silakan cek data penerima, mulai dari nomor rekening dan jumlah nominal uang yang akan ditransfer. Bila semua data telah benar Konfirmasi Transaksi tersebut dengan membalas SMS " YA (spasi) Kode Transaksi ",

    kode transaksi telah tertera pada SMS yang diterima. Jika semua data telah benar silakan " Kirim SMS ".
  4. Berikutnya akan ada notifikasi bila " Transaksi Berhasil ". Kamu bisa menyimpan notifikasi tersebut sebagai Bukti Transfer. 


3. Cara Transfer BRI ke BRI Syariah lewat BRImo

Cara Transfer BRI ke BRI Syariah lewat brimo


Tahu BRImo bukan? Yups, BRImo adalah layanan e-banking terbaru dari Bank BRI. Fitur yang paling menarik adalah Login menggunakan Fingers Print (Sidik Jari). Jadi temen - temen nggak perlu lagi tuh repot - repot Login dengan User ID dan Password. Selain itu keamanan akun juga akan lebih terjaga karena otentifikasi bisa melalui Fingers Print.


Langkah - langkah kirim uang dari BRI ke BRI Syariah melalui BRImo :

  1. Silakan Login ke aplikasi BRImo.
  2. Selanjutnya Pilih Transfer lalu masukkan nomor rekening tujuan. Dengan cara Masukkan Baru dan isi Nomor Rekening BRI Syariah tujuan.
  3. Pada kolom cari nama Bank : silakan ketik BRI Syariah, setelah muncul klik Bank BRI Syariah
  4. Selanjutnya masukan Jumlah Uang yang akan ditransfer.
  5. Konfirmasi data Transfer tersebut, apakah sudah benar atau belum.
  6. Masukkan password BRImo lau klik Lanjut atau Kirim.
  7. Transaksi selesai, nantinya akan ada pemberitahuan bahwa transaksi telah berhasil.


4. Cara Transfer BRI ke BRI Syariah Lewat ATM

Cara Transfer BRI ke BRI Syariah lewat ATM


Mesin ATM memang menjadi fasilitas yang paling membantu, selain transfer transaksi berupa tarik tunai menjadi layanan paling dibutuhkan nasabah. Dimana tanpa repot ke Bank, nasabah dapat dengan mudah melakukan penarikan tunai secara cepat.


Sedangkan transaksi berupa transfer bisa mengikuti langkah berikut :

  1. Silakan masukan Kartu Debit atau ATM
  2. Lalu pilih Bahasa yang akan temen temen gunakan ( Indonesia atau English ). Pilih saja bahasa Indonesia.
  3. Silakan masukan PIN ATM Anda.
  4. Lalu pilih " Menu Lainnya " lalu pilih " Transfer " dan pilih " Bank Lain ".
  5. Selanjutnya masukan Kode Bank diikuti Nomor Rekening BRI Syariah tujuan. Kode Bank Syariah BRI adalah 422. Contoh : 422320800xxxxxx, selanjutnya tekan " Benar ".
  6. Selanjutnya silakan masukan Nominal yang akan dikirim lalu pilih " YA ".
  7. Lalu konfirmasi Transfer, apakah sudah sesuai atau belum, Jika benar pilih " YA ".
  8. Nantinya akan ada Struk / Resi Transfer yang keluar. Gunakan Struk tersebut sebagai Bukti Transfer.

¤ Baca Juga ¤

¤ Cara Cetak Ulang Bukti Transfer BRI

¤ Contoh Bukti Transfer BRI Asli atau Palsu? Ini Ciri Cirinya!

¤ Limit Transfer ATM BRI ke Bank Lain : Simpedes dan BritAma



5. Cara Transfer BRI ke BRI Syariah Lewat Internet Banking

Cara Transfer BRI ke BRI Syariah lewat Internet Banking


Punya akun Internet Banking BRI, sebaiknya gunakan layanan ini untuk transaksi lebih mudah dengan limit yang lebih besar. Yups, itulah kelebihan iB BRI dimana maksimal transfer lebih banyak dibandingkan layanan lainnya.


Cara transfer di internet banking BRI ke Bank Lain :

  1. Silakan buka halaman browser iB BRI di https//ib.bri.co.id
  2. Selanjutnya Login menggunakan user ID dan password IB BRI Anda.
  3. Pada halaman utama, pilih menu "Transfer". Pilih pilihan " Transfer Sesama BRI " atau " Transfer Antar Bank ".
  4. Masukan data transfer seperti nomor rekening tujuan, bank tujuan, serta nominal transfer yang hendak dikirim. Selanjutnya tekan tombol " Kirim ".
  5. Konfirmasi data transfer sudah sesuai atau belum, jika telah sesuai silakan masukan Password. Selanjutnya klik " Permintaan m-Token ".
  6. Nantinya akan ada notifikasi m-Token ke nomor telepon yang telah didaftarkan melalui SMS.
  7. Silakan masukan m-Token lalu klik " Kirim ".
  8. Selesai. Selamat Transaksi telah Berhasil.

¤ Baca Juga ¤

2X Request, SMS m-Token BRI Tidak Diterima? Ini Penyebabnya


FAQ Tentang Cara Transfer BRI ke BRI Syariah


Berapa Biaya Transfer BRI ke BRI Syariah via Mobile Banking?

Biaya transfer BRI ke BRI Syariah via mobile Banking adalah Rp. 6.500.


Berapa Biaya Transfer BRI ke BRI Syariah lewat SMS Banking?

Biaya transfer BRI ke BRI Syariah via SMS Banking adalah Rp. 6.500.


Berapa Biaya Transfer BRI ke BRI Syariah lewat BRImo?

Biaya transfer BRI ke BRI Syariah via BRImo adalah Rp. 6.500.


Berapa Biaya Transfer BRI ke BRI Syariah Lewat ATM?

Biaya transfer BRI ke BRI Syariah via ATM adalah Rp. 6.500.


Berapa Biaya Transfer BRI ke BRI Syariah Lewat Internet Banking?

Biaya transfer BRI ke BRI Syariah via Internet Banking adalah Rp. 6.500.